RADAR SULSEL.ID, WAJO - Reses Anggota DPRD Wajo Daerah Pemilihan (Dapil) IV Kecamatan Keera - Pitumpanua, Herman Arif di Dusun Lasiri Desa Tanrongi, Kecamatan Pitumpanua, Rabu (4/12/2019) membludak.
Pasalnya kegiatan reses tersebut di hadiri oleh para tamu undangan dari berbagai elemen masyarakat,kurang lebih 400 orang yang turut hadir.Padahal panitia menyebar undangan kisaran 250 orang, namun karena antusias masyarakat sangat bagus untuk mengikuti jalanya reses dari anggota DPRD Wajo fraksi Gerindra ini.
Selain di hadiri oleh masyarakat, reses ini juga di hadiri oleh Kepala Desa Tanrongi, Ketua BPD Desa Tangkoro, Imam Desa Tanrongi dan beberapa kepala dusun di Dapil IV tersebut.
Panitia reses menyambut dengan gembira dan bangga.Animo masyarakat yang begitu antusias terlihat membludaknya mengikuti jalannya reses tersebut.
“Saya sangat berterima kasih banyak untuk semua tamu yang hadir di resesnya Herman Arif ini.Dan ini menunjukkan bahwa Herman selaku DPRD di dapil IV ini sangat akrab pada rakyat, terlihat dan terbukti antusias dengan banyaknya tamu yang datang di acara resesnya ini.
"Saya bangga dan minta maaf bila tempat atau hidangan kurang berkenan untuk para tamu yang hadir”, kata Panitia Pelaksana Yusbar Hakim.
Iman Desa Tanrongi, H.Arifuddin yang hadir pada acara reses tersebut sangat bersyukur karena baru kali pertama ada anggota DPRD melaksanakan reses di Desanya.
"Kami sangat bersyukur karena adanya reses Anggota DPRD di Desa kami, Ini pertama kalinya ada Anggota DPRD kembali setelah mereka menang," katanya.
Sementara Herman Arif dalam sambutanya mengatakan setiap masyarakat berkesempatan untuk memberikan aspirasi atau keluhan.
Semua yang menjadi aspirasi masyarakat akan ditampung dan selanjutnya diteruskan kepihak terkait.
“Saya tidak pandang siapa saja yang membutuhkan saya,saya siap dan terbuka apa lagi di dapil saya, siapa pun itu, saya tidak pilih kasih tetap saya perjuangkan karena ini amanat Undang-undang dan konstitusi kita," katanya.
Selain reses, lanjut Bimbim, untuk menyampaikan aspirasi masyarakat bisa main kerumah atau hubungi Saya lewat telpon bila punya usulan maupun saran.Welcom untuk semua karena saya siap mengabdi untuk rakyat," tuturnya.(SUKRI)
Editor: MUS RASUL