Ribuan Bantuan Masuk ke Wajo, Andi Sarwan: Terima Kasih Bu AYP -->

Ribuan Bantuan Masuk ke Wajo, Andi Sarwan: Terima Kasih Bu AYP

Rabu, 28 Oktober 2020, Oktober 28, 2020



RADAR SULSEL, CO.ID, WAJO - Peduli Petani dan Nelayan Anggota komisi VII DPR-RI dari fraksi PAN Dr.Ir. HK. Andi Yuliani Paris, M.sc, kembali lagi menyalurkan ribuan bantuan aspirasinya berupa mesin untuk nelayan dan mesin pompa air berbahan gas, di sengkang, Kabupaten Wajo, Rabu (28/10/2020) kemarin.

Menurut AYP, bantuan mesin nelayan yang akan disalurkan ini jumlahnya 1371 mesin nelayan, alat konversi dan 2 tabung gas serta 1141 pompa, alat konversi, tabung gas untuk para petani.

"Ini sudah menjadi kewajiban kami selaku anggota dewan dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya Dikabupaten Wajo,"ujar AYP.

Salah Seorang Anggota DPRD Wajo dari Fraksi PAN Wajo, Andi Sarwan menyampaikan ucapan terima kasih kepada AYP, yang begitu besar perhatian dan kepeduliannya terhadap masyarakat Kabupaten Wajo yang telah berulangkali menyalurkan bantuan.

“Terima kasih Bu AYP. Bantuan ini sangat membantu warga Kabupaten Wajo," kata Andi Sarwan kepada Radar SulSel Kamis (29/10/2020).

Menurut Legislator Muda PAN Wajo ini, jumlah masyarakat yang berprofesi nelayan dan petani di Kabupaten Wajo, cukup besar sehingga tentunya pemanfaatan mesin nelayan dan pompa berbahan gas akan dapat menghemat pengeluaran dibandingkan menggunakan premium ataupun solar.

"jumlah masyarakat yang berprofesi nelayan dan petani di kabupaten itu cukup besar. sehingga pemanfaatan mesin nelayan dan pompa berbahan gas akan dapat menghemat pengeluaran para nelayan dan petani dibanding menggunakan premium ataupun solar," jelas Andi Sarwan.

Untuk itu dirinya berharap dengan adanya bantuan tersebut, dapat bermanfaat bagi masyarakat nelayan dan petani dan bisa lebih meningkatkan ekonomi dan hasil produksinya.

Untuk diketahui, khususnya untuk nelayan, ini merupakan untuk ke 3 kalinya ayp menyalurkan bantuan aspirasinya bagi nelayan. tercatat sejak  tahun 2018 sampai 2020 nelayan yang menerima bantuan  total 2531 nelayan dengan nilai aspirasi sekitar 23 miliar rupiah. (SUKRI)

Editor : ENAL RASUL







TerPopuler