Wali Murid Keluhkan Sumbangan Rp.900.000 untuk Pembangunan Kantin Sekolah di SMA 7 Wajo -->

Wali Murid Keluhkan Sumbangan Rp.900.000 untuk Pembangunan Kantin Sekolah di SMA 7 Wajo

Selasa, 09 Juli 2019, Juli 09, 2019



RADAR SULSEL.ID, WAJO - Berbagai pembayaran masuk SMA/SMK di Kabupaten Wajo dialami sejumlah wali murid di beberapa sekolah.
Ada yang berkedok tarikan wali murid atau sumbangan pembangunan sarana prasarana di sekolah. Hal itu juga dialami wali murid SMA Negeri 7 Kabupaten Wajo atau ex SMA Negeri 3 Sengkang Unggulan Kabupaten Wajo.

Salah seorang wali murid, Asri, mengungkapkan keberatan atas tarikan yang mengharuskan wali murid membayar Rp.900.000 per siswa untuk pembangunan Kantin sekolah.

Tarikan berkedok sumbangan itu ditetapkan saat awal daftar ulang dan harus dilunasi sebelum masuk sekolah.

“Pas daftar ulang disuruh bayar seragam dan kebutuhan lainnya. Juga dimintai sumbangan Rp.900.000 untuk pembangunan kantin baru,”ungkap wali murid ini ketika dikonfirmasi Wartawan Rabu (10/7/2019).

Asri mengatakan bahwa dirinya bersama beberapa orang tua murid yang lain akan protes, namun khawatir jika harus protes secara langsung, apalagi biasanya sekolah mempersulit siswa yang protes.
Padahal ia cukup memaklumi jika memang harus mengeluarkan biaya pendidikan untuk seragam ataupun kebutuhan yang lain.

“Ini sumbangan Rp.900.000 katanya ketentuan, padahal kami wali murid yang baru belum pernah diajak ngomong,” imbuhnya. (SUKRI)

Editor: ENAL RASUL

TerPopuler