Peduli Warga, Dandim 1406 Bagi Nasi Kotak Kepada Pekerja Bentor, Usai Jalan Santai -->

Peduli Warga, Dandim 1406 Bagi Nasi Kotak Kepada Pekerja Bentor, Usai Jalan Santai

Senin, 14 Agustus 2023, Agustus 14, 2023


RADAR SULSEL.CO.ID, WAJO -  Puluhan peserta gerak jalan santai dari personel dan persit kodim 1406 di lepas oleh Dandim 1406 Wajo, usai gelar apel pagi di Lapangan Makodim, Jln. Kejaksaan, Sengkang, Wajo, Selasa (15/08/2023).

Dimana gerak jalan santai tersebut kata Dandim 1406 Wajo, Letkol. Wahyu Yunus, masih merupakan rangkaian acara jelang Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 78, dan bertujuan untu menjaga kebugaran tubuh.

"Kegiatan ini masih rangkaian memperingati HUT RI Ke -78 tahun 2023 Kodim 1406/Wajo, guna menjaga kesehatan tubuh, mulai dari menurunkan berat badan, meningkatkan kekuatan tulang, mengurangi stres, serta meningkatkan daya tahan tubuh,". Kata Wahyu.

"Gerak jalan santai menempuh jarak 2 kilo meter, dengan route mulai Start dari  Makodim 1406/Wajo, kemudian Belok kanan Jl. Kejaksaaan,  Belok kiri Jl. Veteran lurus, Belok kiri Jl. Dahlia lurus, Belok kiri Jl. Swerigading lurus, belok kiri Jl. Kejaksaan, finish Makodim 1406/Wajo,". Tambahnya.

Selain gerak jalan santai, Dandim 1406 juga merangkaikan dengan kegiatan pembagian nasi kotak sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat Wajo yang kurang mampu, salah satunya pekerja bentor yang berada di seputaran Sengkang, kabupaten Wajo.

"Pembagian nasi kota kepada pekerja Bentor ini, merupakan wujud kepedulian kita terhadap warga masyarakat kurang mampu yang berada di kota Sengkang,". Ucap Wahyu.

Untuk diketahui kegiatan tersebut dihadiri, Letkol Inf Wahyu Yunus, S..I.P (Dandim 1406/Wajo), Para Perwira Staf dan Jajaran Danramil Kodim 1406/Wajo, Personel Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 1406/Wajo, Nurdianingsih Wahyu Yunus (Ketua Persit KCK Cab. XXIV Kodim 1406/Wajo), Ketua Ranting dan anggota Persit KCK Cab. XXIV Kodim 1406/Wajo.

Kemudian akan dilanjutkan rangkaian kegiatan perlombaan yang masih belum selesai antara lain lomba voly, lomba futsal dan lomba tenis meja penyerahan hadiah pemenang lomba. (SUKRI).

Editor : ENAL RASUL

TerPopuler