Bupati Soppeng Ajukan Bantuan Benih Jagung untuk Empat Kecamatan -->

Bupati Soppeng Ajukan Bantuan Benih Jagung untuk Empat Kecamatan

Selasa, 17 Juli 2018, Juli 17, 2018


RADARSULSEL.ID, SOPPENG - Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak mengajukan bantuan benih jagung ke Gubernur Sulawesi Selatan.


Dalam surat bernomor 520/735/Pertanian/VII/2018 tertanggal 2 juli 2018, disebutkan perihal bantuan ini disebabkan karena terjadinya bencana alam banjir di empat kecamatan di Kabupaten Soppeng, Yaitu Liliriaja, Citta, Lilirilau, dan Marioriawa. 


Akibat banjir ini, 1154.00 HA Lahan Pertanaman Jagung yang ada di Empat Kecamatan terendam banjir, bahkan 515.00 HA diantaranya mengalami Puso.


Bantuan Benih jagung ini sendiri nantinya akan digunakan untuk mengganti pertanaman masyarakat yang mengalami Puso.


Sebanyak 7.725.00 Kg menjadi angka Total permintaan permohonan bantuan Benih Jagung jenis Varietas Unggul Hibrida ini.



TerPopuler